EFEKTIVITAS SENAM HAMIL TERHADAP KADAR HEMOGLOBIN
IBU HAMIL TRIMESTER II DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
LUMPO KABUPATEN PESISIR SELATAN
TAHUN 2023

Description

Kehamilan merupakan suatu proses pertumbuhan dan perkembangan pada janin
dimulai dari konsepsi hingga permulaan persalinan. Anemia pada Ibu hamil di
Indonesia sebesar 48,9% yang akan berdampak buruk pada ibu dan janin. Upaya
yang bisa mengatasi anemia secara non farmakologi salah satunya senam hamil.
Senam hamil merupakan terapi latihan gerak guna mempersiapkan ibu hamil,
secara fisik maupun mental untuk menghadapi persalinan. Gerakan senam hamil
menyebabkan peredaran darah dalam tubuh meningkat dan oksigen yang diangkut
ke otot-otot serta jaringan dalam tubuh bertambah banyak. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui efektivitas senam hamil terhadap kadar hemoglobin pada ibu
hamil trimester II di wilayah kerja Puskesmas Lumpo Kabupaten Pesisir Selatan
Tahun 2023. Desain Penelitian ini adalah Pre Experiment Pretest dan Posttest
menggunakan rancangan One group pretest posttest. Jumlah sampel dalam
penelitian ini adalah 9 responden dengan menggunakan Teknik Purposive
Sampling. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi kemudian analisis
dengan Paired sampel T test. Hasil menunjukan bahwa sebelum diberikan senam
hamil adalah 9.9 dan setelah diberikan adalah 11.6 . Pada uji Paired sampel T test
didapatkan hasil bahwa p= 0.000, dimana p< 0.005 dapat disimpulkan bahwa
terdapat efektivitas senam hamil terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada Ibu
hamil trimester II di Wilayah kerja Puskesmas Lumpo Kabupaten Pesisir Tahun
2023. Disarankan agar peneliti selanjutnya dapat mendalami tentang faktor-faktor
yang mempengaruhi senam hamil terhadap peningkatan kadar hemoglobin pada
ibu hamil trimester II untuk dapat mengurangi angka kematian ibu dan bayi.

Publisher

universitas prima nusantara bukiitinggi

Format

pdf

Document Viewer

Files

DOC-20230526-WA0011..pdf

Collection

Citation

AMALYA PUTRI DWI HANDANI , “EFEKTIVITAS SENAM HAMIL TERHADAP KADAR HEMOGLOBIN
IBU HAMIL TRIMESTER II DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS
LUMPO KABUPATEN PESISIR SELATAN
TAHUN 2023,” KOLEKSI DIGITAL - UNIVERSITAS PRIMA NUSANTARA BUKITTINGGI, accessed April 22, 2025, http://digilib.upnb.ac.id/items/show/1215.