PENGARUH PELAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI (IMD) TERHADAP WAKTU PELEPASAN PLASENTA DI BPM “YL” LUBUK ALUNG KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2019
Description
Penelitian Enmond (2012) menyebutkan pada 11.000 kelahiran dari bulan Juni
2011 sampai Juni 2012 setelah diberi kesempatan menyusu dalam satu jam
pertama dapat menyelamatkan 22% bayi dibawah 28 hari dan 8 hari lebih berhasil
dalam pemberian ASI ekslusif. Inisiasi menyusu dini (IMD) merupakan salah satu
cara menurunkan AKB sebesar 22%. Di BPM “YL” Lubuk Alung bulan januari-
juni 2019 jumlah persalinan sebanyak 265 orang, dengan jumlah rata-rata tiap
bulan adalah 42 orang. Inisiasi menyusu dini (early breastfeeding initiation) atau
permulaan menyusu dini adalah bayi melakukan inisiasi menyusu sendiri segera
setelah lahir. Ada pun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui rata-
rata waktu pelepasan plasenta kelompok kontrol, kelompok intervensi dan
pengaruh pelaksanaan inisiasi menyusu dini (IMD) terhadap waktu pelepasan
plasenta di BPM “YL” Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman tahun 2019.
Metode penelitian menggunakan pendekatan Quasi Eksperiment dengan
rancangan penelitian post test only control group design. Teknik sampling
menggunakan teknik purposive sampling. Jumlah sampel penelitian sebanyak 13
sampel kelompok kontrol dan 13 kelompok intervensi. Analisis data
menggunakan uji statistik Independen T-Test. Hasil penelitian didapatkan rata-rata
waktu pelepasan plasenta pada kelompok kontrol adalah 13,46 menit, sedangkan
untuk kelompok intervensi rata-rata pelepasan plasenta adalah 10,38 menit. Hasil
uji statistik didapatkan nilai p=0,010 maka dapat disimpulkan ada pengaruh
pelaksanaan inisiasi menyusu dini terhadap waktu pelepasan plasenta.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah diharapkan pada petugas kesehatan agar
lebih berperan aktif melaksanakan inisiasi menyusu dini pada ibu bersalin agar
mempermudah pengeluaran plasenta.
2011 sampai Juni 2012 setelah diberi kesempatan menyusu dalam satu jam
pertama dapat menyelamatkan 22% bayi dibawah 28 hari dan 8 hari lebih berhasil
dalam pemberian ASI ekslusif. Inisiasi menyusu dini (IMD) merupakan salah satu
cara menurunkan AKB sebesar 22%. Di BPM “YL” Lubuk Alung bulan januari-
juni 2019 jumlah persalinan sebanyak 265 orang, dengan jumlah rata-rata tiap
bulan adalah 42 orang. Inisiasi menyusu dini (early breastfeeding initiation) atau
permulaan menyusu dini adalah bayi melakukan inisiasi menyusu sendiri segera
setelah lahir. Ada pun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui rata-
rata waktu pelepasan plasenta kelompok kontrol, kelompok intervensi dan
pengaruh pelaksanaan inisiasi menyusu dini (IMD) terhadap waktu pelepasan
plasenta di BPM “YL” Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman tahun 2019.
Metode penelitian menggunakan pendekatan Quasi Eksperiment dengan
rancangan penelitian post test only control group design. Teknik sampling
menggunakan teknik purposive sampling. Jumlah sampel penelitian sebanyak 13
sampel kelompok kontrol dan 13 kelompok intervensi. Analisis data
menggunakan uji statistik Independen T-Test. Hasil penelitian didapatkan rata-rata
waktu pelepasan plasenta pada kelompok kontrol adalah 13,46 menit, sedangkan
untuk kelompok intervensi rata-rata pelepasan plasenta adalah 10,38 menit. Hasil
uji statistik didapatkan nilai p=0,010 maka dapat disimpulkan ada pengaruh
pelaksanaan inisiasi menyusu dini terhadap waktu pelepasan plasenta.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah diharapkan pada petugas kesehatan agar
lebih berperan aktif melaksanakan inisiasi menyusu dini pada ibu bersalin agar
mempermudah pengeluaran plasenta.
Creator
Publisher
PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN KEBIDANAN
FAKULTAS KEBIDANAN INTITUT KESEHATAN
PRIMANUSANTARA BUKITTINGGI
FAKULTAS KEBIDANAN INTITUT KESEHATAN
PRIMANUSANTARA BUKITTINGGI
Format
pdf
Document Viewer
Collection
Citation
Ellia Kartina , “PENGARUH PELAKSANAAN INISIASI MENYUSU DINI (IMD) TERHADAP WAKTU PELEPASAN PLASENTA DI BPM “YL” LUBUK ALUNG KABUPATEN PADANG PARIAMAN TAHUN 2019,” KOLEKSI DIGITAL - UNIVERSITAS PRIMA NUSANTARA BUKITTINGGI, accessed January 9, 2025, http://digilib.upnb.ac.id/items/show/2247.